Rabu, 18 Juni 2014

SUWUNG MAWAR DI UJUNG SENJA

Mawar
warnanya merah
Daunya hijau segar
Baunya wangi
Ada durinya,

Duhai indah sang bunga
Ingin kupetik
Kuberi pada pujaan hati
Malam ini,
sekuntum saja

Semoga dia,
mampu merasa indahnya
Bukan hanya indah merahnya,
Hijau daunnya
Atau durinya yang menusuk
Tapi KEINDAHAN nya
Hakikat Dzat nya…

Mawar tetap mawar
Apapun tafsir tentang mawar
Apapun nama dan sifat mawar
Tak akan mengubah kemawarannya
Tak akan mengubah apa-nya
Tak akan…

Mawar mewartakan apa?
Keindahannya dari mana berasal?
Dari materinya kah?
Dari bentuknya kah?

Sesungguhnya,
mawar mewartakan keberadaanKU,
Adakah keindahan mawar
bila tidak ada AKU?

AKU adalah pusat pandang
AKU adalah titik gingsir kasih
Semua yang indah terpancar dari indah-KU

IndahKU ada dalam sunyi,
Namun tidak pernah layu
di ujung senja
sekalipun..


(w.a, 15-07-09) 
mawar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar